KEISTIMEWAAN BULAN RAMADHAN

KEISTIMEWAAN BULAN RAMADHAN

Arwis yuliana

Ramadhan adalah bulannya umat Islam. Seluruh umat Islam yang beriman sudah pasti berbahagia apabila bertemu dengan bulan Ramadhan. Mengapa tidak, karena dibulan Ramadhan ini sangat banyak keistimewaannya dibandingkan dengan bulan-bulan yang lain. Di bulan ini Allah memerintahkan kepada hambanya untuk berpuasa. Sesuai dengan firman-Nya dalam  Surat Albaqarah ayat 183 yang artinya “Hai orang-orang yang beriman diwajibkan kepadamu berpuasa sebagaimana telah diwajibkan kepada  orang-orang sebelum kamu agar kamu bertaqwa”

               Nah, Sudah jelas dalam bulan Ramadhan kita di perintahkan untuk puasa. Karena bulan ramadhan ini memiliki keistimewaan. Keistimewaan dibulan ramadhan ini berdasarkan sabda nabi besar Muhammad SAW yang artinya ”Ramadhan itu awalnya adalah rahmat, pertengahannya ampunan, dan akhirnya adalah kebebasan dari api neraka. Sedikit penjelasan dari keistimewaan di bulan ramadah

1.      Keistimewaan dalam sepuluh hari pertama dibulan Ramadhan

Dalam sepuluh hari pertama dibulan Ramadhan, Allah membuka pintu-pintu rahmat-Nya. Sebagai muslim tentu tidak ingin jauh dari ramat Allah. Karena Rahmat Allah adalah merupakan Kasih sayang untuk hambaNya. Bila kita mendapatkan rahmatNya, maka kebahagiaan akan kita rasakan dimanapun juga kita berada. Maka dari itulah umat muslim selalu berbahagia menyambut bulan ramadhan dan ingin mengejar pintu rahmat itu di bulan ini.

 

Untuk mendapatkan rahmat dari Allah di bulan ini, banyak cara yang dilakukan oleh umat muslim. Cara untuk mendapatkan rahmat dari Allah dibulan ramadhan di antaranya adalah:

a.      Perbanyak ibadah sunnah.

b.     Rajin membaca kitab suci Alqur’an

c.      Perbanyak berzikir

d.     Shalat wajib berjama’ah

e.     Sedekah

2.      Keistimewaan sepuluh hari kedua Ramadhan (pertengahan dibulan ramadhan)

Sepuluh hari diPertengahan Ramadhan merupakan ampunan bagi muslim yang bersungguh-sungguh mengakui dosa-dosanya dan memohon ampunan kepada Allah dan bertobat dengan tidak ingin mengulang lagi dosa yang pernah dilakukan.

Semua umat muslim pasti memiliki salah dan dosa, maka dibulan inilah kita mengejar pengampunanNya. Sebanyak apapun dosa kita, selain dari syirik maka Allah akan mengampuni dosa kita asalkan kita bersungguh-sungguh memohon ampunan.

3.      Keistimewaan Sepuluh hari terakhir Ramadhan

Sepuluh terakhir di bulan Ramadhan, adalah masa puncak dari ibadah yang telah kita lakukan, namun banyak sekali kaum muslim lupa akan hal itu, disebabkan karena rayuan dari dunia. Mereka lena untuk mencukupi kebutuhan mereka dihari lebaran idul fitri nanti. sehingga di sepuluh ramadhan terakhir itu banyak yang meninggalkan ibadahnya. Semua sibuk dan jarang lagi datang ke masjid untuk melaksanakan ibadah shalat berjama’ah. Padahal kita dianjurkan untuk memperbanyak lagi amal ibadah kita di sepuluh hari terakhir Ramadhan ini, sehingga mendapatkan ampunan dan terhindar dari siksa api neraka


Report Page