Testimoni dan Kegiatan Dakwah Qsoft Alumni QTO-T

Testimoni dan Kegiatan Dakwah Qsoft Alumni QTO-T

Komunitas Pecinta Data AlQuran

Bismilláhirrahmânirrahîm

Dibawah ini beberapa Testimoni dari lulusan Pelatihan QTO-T :


 Alhamdulillah setelah mengikuti QTO-T ini saya lebih rajin membaca terjemahan dan saya sangat terbantu dengan aplikasi ini sehingga materi pengajaran lebih luas lagi, bahkan ketika saya MENEMUKAN sebuah KESALAHAN Cetak AYAT dalam sebuah MUSHAF, saya menemukan letak kesalahan cetak ayat tersebut setelah saya CARI di QSOFT.

(Agus Muhammad S.Ag Guru Ngaji dan Sekolah - Bandung)

➖➖➖➖➖

Alhamdulillah, QTO-T ini sangat bermanfaat, terlebih bagi seorang yang berprofesi sebagai pendidik, khususnya PAI. Sangat membantu mencari data Al-Quran versi terjemah Departemen Agama RI.

(Eko Puspito. Mahasiswa/ Wiraswasta - Garut)

➖➖➖➖➖

"Alhamdulillaah... melalui Qsoft, menjadi lebih mudah menemukan Ayat Dan belajar semakin mudah, tidak terlalu lama membuka lembaran-lembaran Mushaf*.

(Eva Juwita, Ibu rumah tangga - Mesaieed, Qatar)

➖➖➖➖➖

Pelatihan QSoft ini sangat bermanfaat dan insyaaAllah barakah. Dengan menguasai software ini, insyaaAllah semakin memudahkan dan membuat semakin bersemangat dalam usaha memahami kandungan ayat-ayat Al Qur'an yang sangat mulia. Jazakumullah khairan katsiiran untuk semua Tim Qsoft.

(dr. Shofyatul Yumna Triyana, MClinScHons, Dosen - Brisbane Australia)

➖➖➖➖➖

Alhamdulillah, Software Qsoft ini sangat membantu dalam menghafal Al-Qur’an. Misalnya untuk mencari beberapa ayat yang sama dalam satu juz, sehingga ketika menghafal tidak terbalik-balik. Selain itu software ini juga dilengkapi dengan tafsir dan asbabunnuzul sehingga memudahkan untuk memahami ayat yang sedang dihafalkan. Untuk pelatihannya, Alhamdulillah materinya mudah dipahami. Semoga saya tetap istiqomah mempelajari Al-Qur’an kedepannya. Aamiin

(Alindina Izzani, Mahasiswi UNS – Surakarta)

➖➖➖➖➖

"Alhamdulillah...telah dipertemukan oleh Allah dengan program ini..luar biasa ya...yang tadinya belum mengetahui tentang data Alqur'an sambil tadabbur Al Qur'an... baarokallaahu fikum untuk perancang dan pencetus program, serta seluruh team yg terlibat di dalamnya...jazaakumullaahu khoiran..."

(Eny Luthfia Handayani, Guru –Jember)

➖➖➖➖➖

Luar biasa. Menjadi semakin cinta dengan al-qur'an dan semakin ingin mengetahui keajaiban2 yang ada dalam al-qur'an. Menjadi tahu ternyata banyak keajaiban dalam setiap kata di Al-qur'an yang dahulu saya belum ketahui sedikit pun.Terimakasih pada tim Qsoft, semoga Allah membalas kebaikannya dg balasan sebaik2nya balasan

(Erni Nur'aeni, Bidan – Ciamis)

➖➖➖➖➖

Pelatihan ini sangat bermanfaat sebagai upaya untuk bisa lebih dekat, lebih memahami Al-Qur'an dan seluk beluknya, dengan metode pembelajaran yang simpel dan mudah dimengerti.

(Hendra Ramadhani Setiawan, Karyawan Honorer – Paser)

➖➖➖➖➖

Pelatihan Qsoft Online ini cukup menarik, asyik untuk diikuti dan insyaa Allah sangat bermanfaat untuk mengetahui dan memahami isi Al Quran.

(Erna Swadesi, Dokter – Jakarta)

➖➖➖➖➖

Maa syaa Allah...merasa Allah arahkan jalan menuju pemahaman yg lebih mendalam lagi akan kedahsyatan AYAT2NYA.

Salut ...baarakallaahu fiekum untuk para Ustadz yg sdh diberikan ilmu oleh Allah shg bisa menemukan metode ini... saya perlu lbh lanjut lagi...

(Dra. Hj. NANA MAINIDAR, Da'iyah dan guru Al Qur'an – Bekasi)

➖➖➖➖➖

Menarik, penasaran, menjadi semakin tahu lebih banyak (jml.ayat, jml.kata, jml.pengulangan, jml.ayat kembar, dll.) serta makna, kandungan Al Qur'an.

(Djoko Supangat, Kab. Madiun – PNS)

➖➖➖➖➖

AlhamduliLlah saya bersyukur sekali mendapatkan kesempatan yang sangat berharga yakni menjadi peserta QTO-T. Banyak sekali ilmu baru terkait penggalian data-data penting dalam Al Quran yang telah saya pelajari di QTO-T ini. Semoga Alloh Ta'ala kokohkan program mulia dan cemerlang ini untuk maslahah ummat, kini dan nanti...

(Sakinah, Kab. Bandung Barat – Guru)

➖➖➖➖➖

SANGAT BERMANFAAT, LUAR BIASA….!!!

(Ma’mun, Changwon, Korea Selatan – Karyawan)

🕋🕋🕋🕋🕋🕋🕋🕋🕋🕋

Mudah2an melalui Pelatihan QTO-T angkatan 10 ini sahabat semua mendapatkan manfaat maksimal dan mampu memahami AlQuran dengan lebih mudah serta dapat menyebarkan kembali ilmu nya kepada Umat. Âmîn


🌿🌿🌿🌿🌿🌿🌿🌿🌿🌿🌿🌿🌿🌿🌿


DIBAWAH INI BEBERAPA AGENDA DAKWAH PELATIHAN QSOFT YANG DISELENGGARAKAN OLEH PARA ALUMNI QTO-T


Pelatihan Qsoft dengan peserta khusus undangan bekerjasama dengan berbagai lembaga dakwah lainnya.



Kajian Qsoft Ramadhan 1438 H


Kajian Qsoft di Masjid


Pelatihan Ektrakulikuler Qsoft di salah satu Sekolah Menengah Pertama (SMP) di Bandung
Materi penggalian data AlQuran melalui software Qsoft sudah menjadi bagian kurikulum sekolah di Lembang Bandung Barat


Report Page