01 :

01 :


Disuatu pagi yang sangat cerah, Tepatnya disebuah rumah mewah milik seorang CEO PT. Makmur Abadijaya.

Terlihat diruangan meja makan, Sudah ada 4 gadis perempuan yang sudah menunggu di ruangan makan.

"Maura , Abang-abang kamu mana?" Tanya ibunda ratu sembari menyiapkan berbagai hidangan makanan.

"Oh, Mereka lagi siap-siap bund... Paling bentar lagi turun..." Jawab maura.

Tak lama kemudian, terdengar suara langkahan kaki dari arah tangga yang melangkah menuju ke ruangan makan.

"Pagi bunda, dan adik-adik cantik..." Sapa rassya.

"Pagi juga bang ganteng..." Sapa balik salma dengan memutar bola matanya malas.

"Wih, Kayaknya enak tuh." Sahut angga yang melihat makanan di atas meja.

"Ayo anak-anak kita sarapan dulu..." Ajak sang ayah yang berada dibelakang angga, rassya, dan jayden.

"Ayo!" Jawab Serentak mereka.

Mereka pun duduk di kursi ruang makan, sesuai dengan tempatnya.

"Bang, Mau makan apa?, Biar bunda siapkan."

"Kak angga, mau ayam aja bund..."

"Kalo jayden, nasi goreng..."

"Kalo anak kesayangan bunda apa nih?" Tanya ibunda ratu seraya mengelus kepala rassya.

"Roti tawar samain kayak alina..." Jawab rassya sembari tersenyum dihadapan alina.

"Apaansih lu bang!" Kata alina sembari mencubit tangan rassya.

"Yeee, maaf..."

"Sudah, Sudah... Ayo waktunya sarapan, setelah sarapan..."

"BERANGKAT KE SEKOLAH..." Serentak mereka semuanya.

"Pintar!"

Sekeluarga pun sarapan pagi dengan sangat tenang dan hening tanpa suara apapun, hanya suara garpu dan sendok / pisau saja.

Setelah selesai sarapan, mereka ber- 6 pun langsung menggendong tas ransel nya itu dan langsung berpamitan dengan orang tua mereka.

"Hati-hati ya sayang..." Ucap Sang ibunda.

"Iya bunda..."

Di teras / halaman depan rumah. Mereka semua pun langsung menaiki alat transportasi nya masing-masing.

Angga - Jayden - alina - salma - dan - maura menaiki sepeda yang dibelikan oleh ayah mereka.

Sedangkan Rassya hanya menaiki motornya dari Sang ayah.

"Udah siap semua?!" Ucap rassya yang sudah duduk di jok motornya.

"SIAP!!"

"Let's go!!"

Mereka semua pun langsung keluar dari rumahnya dan pergi menuju ke sekolahan mereka.

"Pagi pak surya..." Sapa mereka sembari tetap mengoes-goes sepedanya.

"Pagi neng, aa, Hati-hati di jalan" jawab pak surya sembari melambaikan tangannya.

"Oke pak."

Mereka terus melanjutkan perjalanan mereka menuju ke sekolahan.

Report Page